Kecelakaan si Cantik
Hai, cantik...
Kamu lelah?
Kamu mengantuk?
Tak sadarkah tubuhmu menangis
Tersiksa jadwal tak tau diri
Tibamu mengejutkanku
Kau datang melayang indah
Berguling kasar mencumbu tanah
Tertimpa motor yang terhempas lepas,
di hadapanku
Berdiri kuat katamu?
Pembohong rendah berkucur darah
Pahamu meminta belas kasih;
memar yang semakin membiru telah berdiam kini
Luka menganga merobek jiwa raga
Kamu menderita, cantik
Jangan terlihat tabah dihadapan mereka
Biarkan mereka membantu mereda musibah
03-10-2016 Bandung
By: Syams-X
(((melayang indah)))
BalasHapusgile lu X.. jatuh tu gedubrak... melayang indah lu kira olahraga lompat galah.
wkwkwkkw
ahhaha... waktu melayang dari motornyanya kan indah, baru ketika mendarat ke tanah gedubrak hahaha
Hapuscoba deh ;) :D